Resep Ayam Goreng Tepung Gurih

Resep Ayam Goreng Tepung Gurih

Ayam goreng memiliki beraneka ragam resep yang bisa menjadi sajian lezat, dan banyak diminati oleh banyak orang. Dengan demikian sangat rugi jika anda kaum hawa tidak tahu dan tidak bisa memasak Ayam Goreng Tepung Gurih, Berikut Resepnya :

Bahan Yang Dibutuhkan :
- 5 buah paha ayam bagian bawah, Siap goreng
- 3 Butir telur ayam, Dikocok
- Minyak untuk menggoreng

Bahan Rendam :
- 1 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh jahe parut
- 3 siung bawang putih, parut

Bahan pelapis :
- 75 gram tepung maizena
- 25 gram tepung terigu
- 2 sendok teh cabai merah bubuk
- 1/2 sendok teh garam halus

Cara membuat :
a. Aduk hingga rata bahan pelapis
b. Rendam sekitar 25 menit paha ayam dalam bumbu perendam. Sisihkan.
c. Celupkan paha ayam ke dalam telur kocok, Gulingkan dalam campuran tepung terigu hingga rata.
d. Panaskan minyak. Goreng ayam hingga matang dan berubah warna. Angkat. Tiriskan.
e. Setelah semua selesai sajikan ayam dengan saus tomat pedas atau sambal goreng.

Demikian resep ayam goreng tepung gurih yang bisa anda sajikan untuk keluarga anda dirumah, semakin lezat masakan anda semakin betah keluarga anda. selamat mencoba dan menikmati hidangan ayam goreng tepung gurih .

0 comments:

Posting Komentar